• MTs Negeri 5 Tangerang
  • TAAT BERAGAMA, CERDAS, MANDIRI

Peserta Didik Kelas 9.3 (Program Khusus Tahfidz) Laksanakan Mabit untuk Penguatan Muroja’ah Al-Qur’an

MTsN 5 Tangerang — Peserta didik kelas 9.3 (Program Khusus Tahfidz) MTsN 5 Tangerang melaksanakan kegiatan Malam Bina Iman dan Taqwa (Mabit) dalam rangka penguatan muroja’ah Al-Qur’an pada Jum'at - Sabtu, 5–6 Desember 2025. Kegiatan ini berlangsung di lingkungan MTsN 5 Tangerang dengan suasana penuh kekhidmatan dan antusiasme para peserta.

Mabit dipimpin langsung oleh para pembina tahfidz, yaitu Ustad Najib Suyanto dan Ustad Faqih, serta didampingi oleh guru tahfidz MTsN 5 Tangerang: Ida Farida, Hj. Mimi, dan Khadijah, dan dihadiri pula oleh Komarudin, selaku Wakil Kepala Madrasah Bidang Humas. Kehadiran para pembimbing dan pendamping tersebut menambah ketertiban sekaligus kualitas pembinaan selama kegiatan berlangsung.

Rangkaian kegiatan Mabit dimulai dengan shalat berjamaah, dilanjutkan dengan sesi muroja’ah Al-Qur’an untuk memperkuat hafalan para peserta didik. Pada malam harinya, para peserta didik mengikuti qiyamul lail sebagai bentuk latihan spiritual dan pembiasaan ibadah sunnah.

Pada pagi hari, kegiatan dilanjutkan dengan olahraga bersama untuk menjaga kebugaran tubuh. Suasana kebersamaan juga semakin terasa dalam sesi makan bersama, yang menjadi momen penguatan ukhuwah di antara peserta program tahfidz.

Melalui kegiatan ini, MTsN 5 Tangerang berharap agar peserta didik semakin mantap dalam menjaga hafalan, disiplin dalam ibadah, serta memiliki karakter yang lebih kuat dan berakhlak Qur’ani.

Komentari Tulisan Ini
Tulisan Lainnya
Haflah Tahfidz Al-Qur’an MTsN 5 Tangerang berjalan lancar dan sukses.

Pagedangan — MTsN 5 Tangerang menyelenggarakan kegiatan Haflah Tahfidz Al-Qur’an bagi peserta didik Program Khusus Tahfidz kelas IX dan Asrama pada Kamis, 15 Januari 2026. K

17/01/2026 08:27 - Oleh Humas - Dilihat 145 kali
MTsN 5 Tangerang Jadi Arena 13 Cabang Lomba KTIQ pada MTQ Kabupaten Tangerang ke-56

Pagedangan — Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Tangerang dipercaya menjadi salah satu lokasi pelaksanaan lomba dalam ajang Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Tingkat Kabupat

10/01/2026 17:07 - Oleh Humas - Dilihat 81 kali
Peserta didik MTsN 5 Tangerang Meriahkan Pembukaan MTQ Kabupaten Tangerang ke-56 dengan Tari Kolosal

Pagedangan — Peserta didik Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Tangerang turut memeriahkan acara pembukaan Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Kabupaten Tangerang ke-56 yang di

10/01/2026 16:53 - Oleh Humas - Dilihat 130 kali
Guru dan Pegawai MTsN 5 Tangerang Ikuti Upacara HAB ke-80 Kementerian Agama

Tangerang — Guru dan Pegawai Madrasah Tsanawiyah Negeri (MTsN) 5 Tangerang mengikuti Upacara Peringatan Hari Amal Bakti (HAB) ke-80 Kementerian Agama Republik Indonesia yang dilak

03/01/2026 13:42 - Oleh Humas - Dilihat 56 kali
RAT Koperasi Guru dan Pegawai Sahabat Matsalita Tahun 2025 Berjalan Lancar dan Sukses.

Bogor – Koperasi Guru dan Pegawai Sahabat Matsalita melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) Tahun 2025 pada Jumat–Sabtu, 19–20 Desember 2025. Kegiatan ini diselenggar

21/12/2025 06:53 - Oleh Humas - Dilihat 167 kali